IB, Bandung – Kawasan Dago Bandung terdapat beberapa tempat wisata alam, salah satunya adalah Dago Dreampark. Wisata ini menyuguhkan pemandangan alam yang indah serta wahana-wahana yang bisa digunakan oleh anak anak maupun dewasa.
Dago Dreampark berada di dataran tinggi kota Bandung, dengan suasana sejuk penuh pepohonan tinggi serta terdapat beberapa wahana permainan dan restoran.
Objek wisata alam ini menyediakan fasilitas wahana yang menarik seperti: Wara wiri, Pine House, Archery Attack, Cho0 Choo Train, Kiddies Boat, ATV, Lost In Paradise, Uncle’s Barn, dll.
Untuk mengelilingi area Dago Dreampark kita bisa lakukan dengan jalan kaki atau menggunakan kendaraan khusus yang telah disediakan Dago Dreampark.
Di area yang luas ini tersedia plang peta dan petunjuk yang menjelaskan posisi lokasi wahana agar para pengunjung tidak tersesat. Jadi kita tidak perlu takut tersesat. Sebaiknya di foto dulu peta nya, jadi kalau sampai lupa arah tinggal lihat foto peta tersebut.
Biaya masuk wisata ini dipatok Rp.20.000 (juli 2017) untuk satu orang. Sedangkan untuk mengakses wahana-wahana nya kita haru membayar lagi sesuai harga masing-masing wahana.
Selain wahana permainan anak, di Dago Dreampark tersedia juga tempat-tempat makan. (IB-001)
Lokasi Dago Dreampark :