Inbewaa, Bandung – Diniyah Takmiliyah Awaliyah (DTA) Albarokah RW 02 /RT 02 mengadakan turnamen liga futsal santri yang dilaksanakan di lapang Zero Futsal di Jl Ranca Goong Bandung, Minggu , (1/4/18).
Turnamen ini dilaksanakan setiap hari minggu dari mulai (1/4/16) hingga (6/5/18). Kegiatan ini salah satu rangkaian dari DTA Albarokah tahunan dibantu donatur Padi yang di ikuti 4 tim masing masing Abubakar FC, Umar FC, Usman FC dan Ali FC.
Ketua DKM Albarokah, Handy Hidayatullah yang juga penanggung jawab turnamen mengatakan bahwa kegiatan ini selain program DTA juga mensosialisasikan olahraga di anak anak santri sehingga santri santri selain kuat dalam bidang agama yang tiap hari dipelajari di madrasah , tetapi juga kuat di dalam olahraganya sehingga muncul santri santri yang jago dibidang olahraga. Sehingga bisa mewakili daerahnya.
Sementara Ketua RW 002/002, Kel. Maleer Kec. Batu Nunggal, Kabul Purwoto mengatakan bahwa kegiatan turnamen liga Satri ini sangat mengapresiasi sekali, diharapkan kedepan bisa di kembangkan di warga RW 002, walaupun kegiatan ini di laksanakan di internal RT , bahkan bila perlu pengurus RW dan warganya bisa silaturahmi melalui olahraga futsal ujar Kabul.
Ditambahkan bahwa pembukaan turnamen liga futsal santri DTA Albarokah ini diawali dengan pertandingan pengurus RW melawan Panitia dilanjutkan abubakar FC melawan Umar FC dengan skore 2 : 1 untuk Abubakar FC , sementara pertandingan ke 2 , Ali FC melawan Usman dengan skore 2 :1 untuk kemenangan Ali FC, Minggu depan dilanjutkan Abubakar FC vs Usman FC dan Umar FC vs Ali FC. ditempat yang sama. (DIN)*.