Siapa yang tidak tahu apa itu Media sosial seperti Instagram, Tweeter, Facebook? Ya, saat ini rasanya masyarakat sudah tidak asing dengan hal itu nahkan sebagian besar dari mereka adalah pengguna aktif media sosial. Selain menjadi sumber informasi, salah satu bagian dari media elektronik ini dapat membuat para pengguna dapat membagikan moment pribadi, media sosial kini juga memiliki peran kekuatan untuk menggerakan masa khususnya dalam olahraga. Sebagai contohnya melalui media sosial dari akun resmi sebuah klub professional dapat menggiring para pendukung untuk menyaksikan secara langsung pertandingan mereka.
Salah satu contoh media sosial yang sedang di gandrungi masyarakat selain facebook adalah instagram. Saat ini penggunaan instagram dimanfaatkan sebagai iklan, endorsement suato produk terhadap mereka yang memiliki follower/pengkikut akun yang banyak. Bagi suatu klub professional atau suatu liga professional kesempatan ini juga mereka manfaatkan sebagai kekuatan untuk mempromosikan beberapa kegiatan dan perkembangan dalam basket.
Kini para pecinta olahraga tersebut dapat mendapatkan informasi mengenai tim yang dicintainya serta para pemainnya melalui akun official instagram dari mereka yang menampilkan foto-foto bahkan cuplikan video jagoan mereka beraksi. Berkat unggahan tersebut, semakin banyak yang mengikuti akun media sosial mereka, ini berdampak positif bagi mereka sebagai ajang promosi mereka sendiri. Namun timbul pertanyaan, dari manakah mereka mendapatkan hasil foto dan video yang ciamik, yang berkualitas memikat para pengikut instagram mereka?
Foto foto merekea beraksi dengan si kulit bundar berwarna orange ini didapat dari kepiawaian seorang fotografer professional yang berhasil mengabadikan setiap moment penting dalam permainan bola basket, sehingga siapapun yang melihat mampu merasakan emosinal dari foto tersebut. Bayangkan dalam se-persekian detik mereka mampu mengabadikan moment tersebut, hebat bukan?
Sudah bukan hal yang tabu apabila dalam suatu ajang bola basket terdapat sosok fotografer yang siap mengabadikan moment berharga seorang pemain, mulai dari pertandingan tingkat sekolah, daerah, professional, nasional bahkan internasional. Hal ini berkaitan pula dengan perkembangan media sosial elektronik yang membutuhkan informasi serta gambar-gambar terkini dalam suatu ajang olahraga. Kali ini, saya akan membahas sedikit mengenai fotografer. Bagaimana mereka mencintai pekerjaan dan olahraga basket di dalam nya. Saya beruntung memiliki teman seorang fotografer basket Indonesia, kenapa tidak dia telah bergelut dalam bidang ini hampir 5-6 tahun-an malang melintang dalam dunia basket nasional sebagai fotografer bahkan beberapa kali berpergian ke luar negri untuk dapat menyaksikan pertandingan Internasional seperti SEABA, SEA Games, ASIAN Games. Ya, dia adalah Hari Purwanto pria yang unggahan foto intagram nya selalu di nantikan oleh para pecinta bola basket untuk menanti hasil karya nya megabadikan foto-foto para pemain basket professional indonesia. Menurutnya, ada suatu kebahagian ketika berhasil mengabadikan moment penting yang memiliki nilai emosional yang luar biasa apalagi saat mereka membela Negara kita tercinta, Indonesia.
Menurut Hari (Fotografer Basket Indonesi) Fotografi olahraga berbeda dengan fotografi lain yang bisa dikomposisi dengan cermat saat membidik. Dalam memotret adegan-adegan cepat, seorang fotografer lebih memakai insting dan pengalamannya dalam mendapatkan gambar yang berkualitas. Fotografi olahraga membuat banyak kesempatan untuk menangkap citra dramatis yang hidup dari sebuah momen olahraga yang akan dinikmati seumur hidup. Tidak jarang momen – momen tersebut akan sulit untuk “difoto” meskipun dalam hal ini para fotografer telah menggunakan kamera yang berteknologi canggih serta dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang telah mendukungnya.
Banyak hal yang menarik selama menjadi fotografer basket. pertama, hobi yang menjadi pekerjaan, bisa mendapatkan penghasilan dari hal yang disenangi, kedua, karena dari awal memang sangat suka basket jadi kesenangannya bertambah, sambil bekerja bisa sambil menyaksiskan liga basket tertinggi di Indonesia. ketiga, menambah relasi, khususnya bisa kenal dan berteman dengan pemain pasti banyak penggemar dan penikmat basket yang mau kenal dan berteman dengan pemain-pemain professional.
Bermodalkan kamera pinjaman hingga mampu memiliki kamera sebagai senjata saat memotret, semua di jalani karena kecintaan terhadap fotografi. “Dia (foto) dapat berbicara melebihi kata-kata” dan untuk dapat menciptakan gambar yang seperti itu butuh perjalanan yang panjang untk bisa mendapatkan hasil gambar dengan kualitas yang sangat baik, banyak membaca beberapa buku tentang fotografi dan terus belajar, menerima kritikan dari orang lain yang terus membuat kita bertumbuh sampai seperti sekarang berkesempatan sebagai kontributor foto sebuah media olahraga di Indonesia.
Selain menjalankan hobi terhadap fotografi bola basket, mereka juga ingin mengajarkan kepada para pengguna media sosial untuk belajar dengan bijak membagikan informasi yang berguna bagi para pengguna nya. Kekuatan media sosial mendorong masyarakat lebih tertarik pada Olahraga, kini banyak informasi di bagikan di media sosial agar mampu memberika influence positif pada pengguna media sosial.
Siska Noor Hidayah
1706322
POR A