Tim Basket PON XX Jabar Putra 3×3 dan Putri 5×5 Melaksanakan Uji Tanding

Tim Basket Putri Untuk nomor pertandingan 5x5 dan Tim Basket Putra untuk nomor 3x3 PON XX Jawa Barat sebelum melaksanakn uji tanding di Halaman depan GOR Tri Lomba Juang Jalan Padjadjaran Bandung, Sabtu (7/3/2020). Foto Didin Sjafruddin

InBewara, Bandung – Tim Basket Pelatda putri PON XX Jabar 2020 akan melaksanakan uji tanding untuk nomor pertandingan 5×5 di Jakarta 7 hingga 8 Maret 2020. Tim Basket Pelatda Putri PON XX Jabar hari pertama akan melawan tim Basket PON XX DKI jakarta mulai pukul 14.00-16.00 WIB, di GOR Rawangun Jakarta , Sabtu (7/3/2020) .

Sedangkan pertandingan kedua keesokan harinya Tim Basket Pelatda Putri PON XX Jabar akan melawan Tim Scorpio Jakarta yang akan digelar pukul 13.00 WIB di GOR Brick House Jakarta Minggu.(8/3/2020).

Pada saat dan kesempatan yang sama tim putra untuk nomor pertandingan 3×3 dibawah pelatih Firmansyah juga melaksanakan uji tanding untuk kali pertamanya melawan Stikes Bogor, pada Sabtu (7/3/2020) . Selanjutnya di hari keduanya akan melaksanakan uji tanding melawan West Bandit /Perbanas Jakarta. Kegiatan nomor 3X3 semuanya akan dilaksanakan di GOR Olimpic Sentul Bogor. Sabtu (7/3/2020)

Pelatih Tim Basket putri PON XX Jabar , Mabruri mengatakan bahwa ” kegiatan uji coba ini merupakan salah satu program dari rangkaian kegiatan yang memang sudah dipersiapkan dari beberapa bulan latihan yang sudah dilakukan, dan ini kegiatan uji coba yang sudah kesekian kalinya”, sambut Mabruri .

Mabruri sebagai pelatih , ingin mengetahui ” sejauh mana untuk ujicoba dengan klub Scorpio Jakarta dan Tim PON XX DKI Jakarta ini ingin melihat bagaimana para pemain tim PON XX putri Jabar menerapkan hasil latihan sejauh ini ke dalam situasi pertandingan yang akan dihadapinya”. Kata Mabruri.

Sementara pelatih tim Basket putra PON XX Jabar untuk nomor Pertandingan 3×3, Firmansyah juga menyampaikan ” bahwa uji coba ini memang sangat diperlukan untuk mengetahui sejauh mana latihan yang sudah diberikan dan bagaimana atlet menerimanya dengan baik terutama menerapkan pola yang sudah diberikan selama 4 bulan terakhir ketika para atlet mempraktekkannya pada saat bertanding nanti”,.ujar Firmansyah. (DIN)*