InBewara, Bandung – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Cimahi dan seluruh pengurus serta jajarannya yang dihadiri Pj.Walikota Cimahi, Didik Suratno Nugrahawan menggelar silaturahmi dan halal bihalal idul fitri 1444 H/ 2023 .
Halal Bi Halal tersebut digelar di
Villa Bale Menak Jalan Ciuyah (bale Senja) desa Pada Asih- Cisarua Kab.Bandung Barat. Sabtu ,(13/5/2023).
–
Kegiatan Silaturahami tersebut dilaksanakan bukan sekedar bersilaturahmi dan masih dalam suasana berlebaran, akan tetapi kegiatan tersebut merupakan momentum untuk konsolidasi lebih ke dalam kinerja seluruh jajaran kepengurusan KONI Cimahi.
Intinya, silaturahmi dan Halal Bi Halal ini lebih kepada saling introspeksi apa yang sudah dan akan kita kerjakan ke depan. kata Aris Permono
Ketua KONI Kota Cimahi, Aris Permono mewakili semua pengurus mengucapkan “Minal Aidin Wal Faidzin, Mohon Maaf Lahir Bathin, ”
Berharap pernyataan “Bekerja Nyata, Bergerak Bersama dan bersatu (menyatu)” terus dikumandangkan dan dikedepankan
“Kita berharap dalam momentum silaturahmi dan halal bihalal ini kita lebih merekatkan lagi kebersamaan terutama dalam membangun organisasi KONI yang kita cintai ” tegas Aris
Pada saat yang sama PJ Walikota Cimahi, Dikdik Suratno Nugrahawan mengatakan bahwa “KONI Kota Cimahi harus bisa melahirkan prestasi-prestasi, yang akan memberikan kebanggaan bagi masyarakat Cimahi,” kata Dikdik .
Dikdik berharap, dalam berolahraga, bukan hanya sebatas olah tubuh saja, tapi bagaimana dapat mengembangkan jiwa positif serta harus bisa menerima kekurangan diri .
Kedepannya, kata Dikdik, Cimahi bisa ngahiji (bersatu) untuk membangun sehingga Cimahi bisa meningkatkan kekuatan yang dapat dipandang orang, dan dinilai oleh orang hingga menjadi positif thinking.
Disisi lain harapan Dikdik dalam kedepannya dapat menghasilkan kesepakatan-kesepakatan dari seluruh insan olahraga.
“Bagaimana kedepannya olahraga di Cimahi harus lebih baik lagi, seperti apa yang didapatkan tahun ini dari Porprov harus bisa dijadikan motivasi. Bisa menjadi bahan untuk menyusun rencana kita kedepannya,” tegas Dikdik.
Pihaknya mengucapkan terima kasih atas upaya dan kerjasamanya selama ini, baik Pemkot dan KONI berjalan lancar dan dilaksanakan dengan baik terutama koordinasi dan komunikasi yang terus berkesinambungan tidak terputus sehingga menghasilkan capaian dan target yang diharapkan
pihaknya sangat apresiasi kepada seluruh jajarannya yang sudah bekerja di bidangnya masing masing dengan baik, bukan saja di KONI tapi di Pemkot juga terus ditingkatkan semoga kerja sama yang baik ini tetap dipertahankan dan bila perlu ditingkatkan dalam kegiatan dan aktifitas yang akan dihadapi kedepan ,” ungkapnya.
Pemerintah kota Cimahi bersama elemen elemen masyarakat terus berupaya untuk bersinergi untuk memaksimalkan capaian diberbagai bidang dengan meningkatkan sumber daya manusia (SDM), untuk itu diperlukan partisipasi sesuai dengan bidangnya untuk memberikan arahan khususnya kepada masyarakat Kota Cimahi yang heterogen.”ungkap Dikdik
Hal ini merupakan satu bagian yang tidak terpisahkan, dari sinergitas dimana prestasi atau pembinaan pasti bisa mempersiapkan dengan baik.
Pada kesempatan yang sama juga dilakukan kultum yang singkat disampaikan Dr. Chaerul Syobar, mengenai arti dan makna dari pada silaturahmi.
Hadir dalam Halal Bi Halal tersebut, PJ Walikota Cimahi, Dikdik Suratno Nugrahawan, ketua KONI kota Cimahi Aris Permono, dan seluruh pengurusnya, Kadisbudparpora, perwakilan undangan dan para calon kandidat DPR RI, Dapil 1, dapil 2, dapil 3 dan dapil 6 dan satu acara melaksanakan mancing bersama serta sesi foto di akhir acara penutupan ***(DIN)