Ajang Pencarian Atlet Pencak Silat Berprestasi, KONI, dan Pemkot Dukung Penuh

Ketua IPSI kota Cimahi, Rudiono memukul gong disaksikan Badan Internal Audit KONI Kota Cimahi, Dr. Chaerul Syobar dan undangan lainnya pada pembukaan Kejuaraan Pencak Silat antar Perguruan Tingkat Kota Cimahi di GOR Sangkuriang, Cimahi, Jumat (19/7/2024). Foto : Didin Sjafruddin.

Cimahi, InBewara,- Sebanyak 289 atlet pencak silat dari 25 perguruan/ Paguron yang diikuti dari usia dini 1 = 26 atlet, usia Dini 2 = 67 atlet, Pra Remaja =73 atlet, Remaja = 46 atlet dan Dewasa = 77 atlet se kota Cimahi mengikuti Kejuaraan Pencak Silat antar Perguruan Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Tingkat Kota Cimahi 2024.

Kejuaraan Pencak Silat antar Perguruan tingkat Kota Cimahi ini secara Resmi dibuka Ketua IPSI kota Cimahi, Rudiono di GOR Sangkuriang Cimahi , Jumat (19/7/2024). dan akan berakhir pada Minggu (21/7/2024).

Ketua Pelaksana, Nurjaman M.Nur menyampaikan kejuaraan ini
disambut antusias para perguruan/ paguron se kota Cimahi karena kejuaraan ini merupakan progran kelanjutan tahun 2023 sebelumnya yang di awal Januari 2024 baru menyelesaikan kejuaraan.

Pihaknya berharap dapat menghasilkan tim pencak silat andalan kota Cimahi dari berbagai usia serta terbentuknya tim seleksi BK Porprov Jawa Barat 2024.

Ketua KONI Kota Cimahi Aris Permono, yang diwakili Badan Internal Audit, Dr. Chaerul Syobar menyampaikan ucapan selamat bertanding kepada para peserta dan bisa
menampilkan yang terbaik untuk kota Cimahi.

“Saat ini para atlet Kota Cimahi yang tercatat dan mewakili KONI yang ikut PON di Aceh dan Sumut mengirimkan atlet pelatda PON ada 23 atlet, kedepan akan mewakili kota Cimahi untuk mengikuti PON bahkan ke olimpiade,”katanya

“KONI kota Cimahi sangat terbuka bersama dengan kadispora untuk bisa terus mengembangkan Pencak silat lebih baik lagi dengan prestasi yang membanggakan,” tegasnya

Ketua IPSI Kota Cimahi, Rudiono
Menurutnya, di kepengurusan IPSI pada Kejuaraan ini adalah progres yang bagus yaitu salah satu agenda dari pengurus IPSI kota Cimahi yang insyaa Allah menjadi agenda setiap tahun guna memonitor atlet atlet berbakat yang ada di kota Cimahi khususnya.

Dikatakan dengan terselenggaranya kejuaraan Pencak Silat antar Perguruan Tingkat Kota Cimahi IPSI selain mengikuti agenda IPSI Pengda jabar 2024 yang sangat padat kejuaraan seperti kejurda usia dini 1, usia dini 2 ,kejurda remaja dan mahasiswa.

Pihaknya akan menjadikan kejuaraan Pencak Silat antar perguruan Tingkat Kota Cimahi menjadi kalender rutin program IPSI kota Cimahi, sebagai regenerasi pesilat menuju kejuaraan yang lebih tinggi baik daerah, nasional maupun internasional.

“Melalui kejuaraan Pencak Silat antar Perguruan Tingkat Kota Cimahi ini bertujuan Untuk menjaring bibit bibit pesilat baru serta mengembangkan potensi para Atlet Pelajar yang ada di kota Cimahi khususnya serta persiapan untuk menghadapi berbagai multi event yang di selenggarakan oleh IPSI jabar mendatang,” Kata Rudi

“Insyaa Allah, Kejuaraan ini akan dijadikan kalender rutin IPSI kota Cimahi, dirinya yakin dari sinilah lahir pesilat pesilat potensial yang akan menjadi atlet Pelatda baik pelatda Porprov, maupun pelatda PON yang akan datang,” ucap Rudi panggilan akrabnya.

Pihaknya menginginkan kejuaraan ini menjadi sumbangsih IPSI kota Cimahi dalam membentuk karakter para generasi muda dan dari kejuaraan ini akan lahir generasi-generasi unggul yang berkepribadian berbudi pekerti luhur yg nantinya dapat berprestasi di ajang Nasional maupun internasional,” ungkapnya.

Hal yang sama dikatakan Kadisbudparpora, yang mewakili Kabid olahraga, Erwandi bahwa Kejuaraan Pencak Silat antar Perguruan tingkat Kota Cimahi ini merupakan salah satu cara untuk mempersiapkan generasi bangsa yang tangguh.

“Kejuaraan ini sekaligus merupakan wadah untuk menjalin silaturahi sesama pesilat serta ajang saling berbagi pengalaman dalam melakukan pembinaan olahraga pencak silat di daerah.” Katanya

“Pihaknya berharap dari kejuaraan ini mutlak perlu dilakukan oleh IPSI di daerah , yaitu sebagai sarana peningkatan kualitas sekaligus untuk mencari atlet atlet terbaik dan muncul atlet juara baru, sehingga regenerasi atlet tetap terjaga dan dapat mengikuti event event di tingkat Nasional maupun Intetnasional.” tegas Erwandi yang juga ketua Bapopsi kota Cimahi .

Kejuaraan ini dihadiri Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga (Kadisbudparpora) yang diwakili Kabid Olahraga, Erwandi, Ketua Umum KONI , Aris Permono diwakili Badan Internal Audit, Dr. Chaerul Syobar, serta panitia yang berperan dalam kejuaraan pencak silat antar perguruan tingkat Kota Cimahi, para official, pesilat, pelatih, wasit, Juri serta tamu undangan lainnya
***(DIN)