Pendampingan dan Penguatan Daycare Sebagai Upaya Pencegahan Malnutrisi Melalui Penyelenggaraan Makan Berbasis Pangan Lokal di Kota Bandung

Para peserta saat mengikuti Pendampingan dan Penguatan Daycare di Laboratorium Kulinari Prodi Gizi Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, Rabu (7/8/2024).

Bandung, InBewara –  Sebanyak 18 orang Peserta yang merupakan Care Giver atau pengasuh dari berbagai Daycare di wilayah Kota Bandung mengikuti Pendampingan dan Penguatan Daycare sebagai Upaya Pencegahan Malnutrisi melalui Penyelenggaraan Makan berbasis Pangan Lokal di Kota Bandung.
Kegiatan Pendampingan dan Penguatan Daycare tersebut dilaksanakan di Laboratorium Kulinari Prodi Gizi Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, Rabu (7/8/20254).

Pengabdian kepada Masyarakat yang dilakukan dosen-dosen Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) itu digelar hanya satu hari yang di dalamnya terdiri dari kegiatan utama dalam Pendampingan dan penguatan Daycare tersebut .

Perlu diketahui bahwa Daycare seringkali dianggap sebagai tempat penitipan anak, sementara preschool lebih berfokus pada pendidikan formal pra-sekolah. Meskipun begitu, keduanya memiliki peran penting dalam memastikan anak-anak mendapatkan lingkungan yang mendukung perkembangan mereka.

Kegiatan ini memang program dari Universitas Pendidikan Indonesia ( UPI) dengan menampilkan tiga (3) nara sumber dan tim kegiatan yang merupakan dosen-dosen Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) diantaranya,
menampilkan tiga (3) nara sumber masing masing Ayu Mutiara Santanu, S.Farm., Apt., M.KM (Dosen Prodi Gizi FPOK UPI)
2) Asti Dewi Rahayu Fitrianingsih, M.K.M. (Dosen Prodi Gizi FPOK UPI)
3) Delita Puspita Rosdiana, S.Pd., M.Si (Dosen Prodi Gizi FPOK UPI)

Salah seorang nara sumber Ayu Mutiara Santanu, S.Farm., Apt., M.KM (Dosen Prodi Gizi FPOK UPI) menyampaikan maksud dan tujuan digelarnya acara ini adalah untuk Menganalisis exsisting condition terkait penyelenggaraan makan di tempat penitipan anak (daycare).

“Dalam mengembangkan program pendampingan dan penguatan daycare sebagai upaya pencegahan malnutrition melalui penyelenggaraan makan berbasis pangan lokal di Kota Bandung,” ungkapnya

“Diharapkan dalam pelaksanaannya bagaimana mengimplementasikan pendampingan  dan penguatan daycare melalui pelatihan penyusunan menu makan siang dan snack anak di Daycare sebagai penyelenggaraan upaya pencegahan malnutrition melalui makan berbasis pangan lokal di Kota Bandung,” tegas Ayu

Ditambahkan bahwa keutamaan dari kegiatan ini bagaimana penyampaian pemaparan terkait penyelenggaraan dan penyusunan menu makan di tempat penitipan anak (Daycare).

Serta bagaimana tindak lanjut dalam pelatihan dan praktik secara langsung mengenai proses penyusunan menu makan anak Daycare dimulai dari menghitung jumlah kebutuhan asupan gizi yang diperlukan sesuai usia anak Daycare, teknik dan tips dalam memilih, mengolah bahan makanan dan peralatan yang diperlukan, serta tahap penyajian makanan yang disesuaikan dengan kebutuhan anak.

“Hal ini yang perlu disikapi oleh para peserta adalah menyimak sehingga penyelenggaraan dan penyusunan menu makan di tempat penitipan anak (Daycare) bisa dilakukan dan bisa dilaksanakan dalam tercapainya implementasi yang diikuti para peserta,” kata salah seorang dosen.

Para peserta. Pendampingan dan Penguatan Daycare sebagai Upaya Pencegahan Malnutrisi melalui Penyelenggaraan Makan berbasis Pangan Lokal di Kota Bandung
selama kegiatan berlangsung, mereka begitu bersemangat dan antusias dalam mengikuti setiap rangkaian kegiatan yang dilakukan dosen-dosen Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Hal yang lumrah atau biasanya diadakan Evaluasi dan tanya jawab dilakukan setelah kegiatan pelatihan dilaksanakan.

Semua peserta mengikuti dan menyimak pemaparan dengan baik dan mengikuti pelatihan dengan antusias dan sangat partisipatif.

Pendapat salah satu peserta kegiatan dari Daycare Rahima TPAT, menyampaikan terima kasih untuk sharing ilmunya, mudah-mudahan kami bisa meningkatkan kualitas lembaga kami dengan pengalaman pembelajaran mengenai penyusunan makanan menu yang bergizi.

Kemudian dari DH Kidz Darul Hikam, Ita Indira, menyampaikan untuk pelatihan hari ini sangat bermanfaat sekali, semoga kami bisa mengaplikasikannya di tempat kami bekerja sehingga untuk kedepannya dapat diundang kembali untuk acara seperti ini lagi.

Dan yang terakhir dari Amani Daycare sangat berterima kasih sekali atas kegiatan yang dilaksanakan satu hari ini, bermanfaat sekali dan sangat edukatif , sehingga memberikan kami wadah untuk bisa bertemu dengan rekan-rekan sesama Daycare. Semoga kedepannya lebih banyak lagi acara seperti ini, dan apa yang kami praktikan dan diskusikan disini bisa direalisasikan dalam pelaksanaannya .

***(MSY/DIN)