Sejarah 32 Atlet (Pelatih dan Mekanik) Kota Cimahi Mewakili Jabar pada Multi Event PON XXI Aceh dan Sumut 2024.

Ketua Umum KONI Cimahi, Aris Permono, S.Sos, MSi. usai wawancara. dengan personil media TVRI dan RRI di kantor KONI Kota Cimahi Jln. Encep Kartawiria , Citeureup, Kota Cimahi, Senin, (12/2/2024). foto :  Istimewa

CIMAHI, InBewara,– Dibawah kepemimpinan Ketua Umum KONI Kota Cimahi, Aris Permono saat ini mencatat sejarah baru, karena pada saat ini sebanyak 32 personil terdiri dari 23 Atlet dan 9 Pelatih dan Mekanik asal Cimahi masuk Tim Pekan Olah Raga Nasional (PON) XXI Aceh dan Sumut 2024 mewakili Jawa Barat .

Ketua Umum Koni Kota Cimahi Aris Permono di Desember 2023 yang baru menjabat untuk ke-2 kalinya masa bakti 2023-2027, di tangan Aris KONI Kota Cimahi mendapat predikat Koni terbaik di Jawa Barat dari Koni Provinsi Jawa Barat.

“Alhamdulillah kita dapat predikat terbaik, ini prestasi yang luar biasa karena Cimahi mampu bersaing dengan KONI daerah lain di Jawa Barat,” Kata Aris.

Tidak berhenti di situ saja, kata dia. Karena tertib administrasi Koni Kota Cimahi mampu mendapatkan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK)Kota Cimahi.

“Semua prestasi yang di dapat itu hasil kerja sama semua tim baik pemerintah daerah ( Kadisbudparpora), pengurus, atlet, dan unsur terkait, karena itu menjadi tanggung jawab bersama,” ungkapnya pada wartawan, Senin (12/2/2024).

Bahkan tegas Aris, kita di Porprov XIV Tahun 2023 kemarin KONI Cimahi mampu meningkatkan peringkat ke 15 dari seluruh KONI di Jawa Barat.

“Sebelumnya kita dikisaran peringkat 23 dari 27 kabupaten/kota. Sekarang ini kita dapat membuktikan naik melewati 8 daerah di Jawa Barat, Artinya, KONI Cimahi diperhitungkan daerah lain,” ungkap Aris.

Di singgung mengenai Cabang Olahraga (Cabor), Aris mengatakan ada 57 Cabor saat ini yang ada di Koni Kota Cimahi yang siap untuk melanjutkan pembinaan para atlet masing masing cabor.

“Walaupun kami pengurus bukan dari latar belakang olah raga, namun kami punya banyak pengalaman dalam managemen SDM. Sehingga kami pun mendapatkan peringkat pertama KONI terbaik di Jawa Barat,” tegasnya.

Pada saat yang sama, ketika ditanyakan tentang atlet Cimahi yang ikut andil dalam memperkuat tim PON XXI Jabar 2024 Aceh dan Sumut, ketua II KONI kota Cimahi Bidang pembinaan prestasi Dr. Rony Muhammad Rizal menyampaikan agar semua atlet Cimahi memberikan yang terbaik untuk Jawa Barat, sehingga dapat meraih target Jabar Hattrick dan meraih Juara Umum PON XXI Tahun 2024 dan tentunya berimbas pada raihan medali Emas di PORPROV Jabar XV Tahun 2026 untuk Kota Cimahi.

“Berharap para atlet Cimahi
sebanyak 32 personil yang terdiri dari 23 Atlet dan 9 Pelatih dan Mekanik asal Cimahi yang masuk Tim Pekan Olah Raga Nasional (PON) XXI Aceh dan Sumut 2024 mewakili Jawa Barat, bisa membuktikan dengan prestasinya sehingga bisa membawa nama harum kota Cimahi di tingkat Nasional,” tegas Roni.
***(DIN).